Ciptakan Kamseltibcar lantas dan cegah Laka lantas, Unit Lantas Lakukan Penjagaan dan Pengaturan Arus lalin di Traffic Ligh Simpang Parit Nanas.


 Pontianak, Kalbar – Guna mencegah terjadinya macet Lalin dan Laka lantas, Kanit Lantas polsek Pontianak Utara Iptu Jarna dan anggota unit lantas Polsek Pontianak Utara Melaksanakan Pengamanan, Penjagaan dan Pengaturan Arus lalin sore hari di Traffic light simpang Parit Nanas. Rabu, (24/2).


Pengamanan, Penjagaan dan Pengaturan arus lalin oleh unit lantas di laksanakan rutin pada sore hari agar masyarakat merasa aman dan nyaman serta tidak terjadi kemacetan maupun pelanggaran yang dapat menimbulkan kecelakaan lalu lintas. Kegiatan Pengamanan, Penjagaan dan  Pengaturan arus lalu lintas tersebut merupakan wujud pelayanan unit lantas Polsek Pontianak Utara untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, mencegah macet Lalin dan Laka lantas.


Kapolsek Pontianak Utara AKP Feby Rando., S.I.K., melalui Kanit Lantas Iptu Jarna mengatakan “Pengaturan lalu lintas tersebut dilaksanakan setia sore hari guna mencegah terjadinya kemacetan lalu lintas pada saat masyarakat pulang dari bekerja pada sore harinya dengan melalui jalan raya dan  dengan dilaksanakan pengaturan lalu lintas ini diharapkan masyarakat dapat beraktifitas dengan aman dan lancar tanpa adanya hambatan di jalan raya, “Ujar Iptu Jarna. (HM)

Komentar