Antisipasi Karhutlah, Unit Binmas bersama Bhabinsa laksanakan Patroli Karhutlah dan berikan Himbauan

 

Pontianak, Kalbar – Dalam upaya mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (Karhutlah), Panit Binmas Iptu Teten, Bhabinkamtibmas Siantan Hilir Aipda Agus, Babinsa dan pemadam kebakaran swasta RPKSH, pada hari Senin, 1 Maret 2021 sekira pukul 14.30 wib secara masif melaksanakan Patroli KARHUTLAH, memberikan himbauan dan sosialisasi kepada warga masyarakat di wilayah Kec. Pontianak Utara.

                                                                                                       

Kapolsek Pontianak Utara AKP Feby Rando, S.I.K., melalui Panit Binmas Iptu Teten mengatakan, “Patroli KARHUTLAH yang dilaksanakan oleh unit Binmas sebagai ujung tombak di lapangan adalah untuk memberikan himbauan dan sosialisasi kepada masyarakat tentang pencegahan kebakaran hutan dan lahan,


Lanjutnya, adapun titik lokasi kegiatan patroli dan himbauan tersebut dilaksanakan di jalan Dharma Putra Dalam, Kel. Siantan Hilir yang mana dikawasan tersebut masih terdapat banyak lahan kosong dan merupakan lahan gambut.


Beliau menegaskan, Kegiatan himbaun / patroli Karhutlah dilaksanakan guna monitoring titik-titik hotspot dan mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan serta menghimbau kepada warga masyarakat agar tidak melakukan pembukaan lahan / ladang dengan cara dibakar, tuturnya.


Kegiatan himbaun dan patroli karhutlah tersebut selesai sekira pukul 16.30 wib, situasi dalam keadaan aman dan kondusif. (HM

Komentar