Penemuan Sesosok mayat pria, Kapolsek Pontianak Utara AKP Suryadi SH, M.AP. turun langsung ke TKP

Pontianak Utara - Sesosok mayat pria ditemukan tergeletak di Kantos Booster PDAM Jl. Selat Panjang Kel. Siantan Hulu Kec. Pontianak Utara, Dugaan sementara pria tersebut meninggal karena serangan jantung.

bertempat di Pos Satpam Kantor Booster PDAM Jl. Selat Panjang Kel. Siantan Hulu Kec. Pontianak Utara telah ditemukan mayat berjenis kelamin laki-laki yang diketahui An. Wijaya Santana.hari Jumat tanggal 29 Juli 2022 sekira pukul 06.05 wib.

Laporan penemuan mayat diterima pihak kepolisian sekira pukul 06.45 wib, personil Polsek Pontianak Utara yang mendapatkan informasi langsung mendatangi TKP dengan dipimpin langsung oleh AKP Suryadi SH, M.AP selaku Kapolsek Pontianak Utara.

terkait penemuan mayat tersebut diduga korban meninggal dunia dikarenakan sakit mengingat berdasarkan pemeriksaan awal yang dilakukan oleh Tim Inavis Polresta Pontianak tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban

pada hari Kamis tanggal 28 Juli 2022 sekira pukul 14.00 wib, saksi sempat bertemu dengan korban di kantor dan korban sempat bercerita kepada korban bahwa dadanya terasa sakit

pada hari Jumat tanggal 29 Juli 2022 sekira pukul 06.00 wib pada saat saksi hendak melaksanakan aplusan piket jaga di Kantor Booster PDAM, saksi melihat keadaan kantor dalam posisi pagar terbuka dan seluruh lampu dalam keadaan menyala

Setelah itu pada saat saksi hendak masuk ke dalam Pos, saksi melihat korban sudah dalam keadaan tergeletak dan tidak sadarkan diri dengan posisi tepat didepan pintu masuk pos yang mana posisi pintu pos dalam keadaan terbuka.

"Untuk sementara korban dibawa ke RS Bhayangkara guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut sebelum nantinya akan diserahkan kepada pihak keluarga.

Komentar